Iklan

5 Cara Alami MELURUSKAN Rambut Tanpa Harus Ke Salon Kecantikan

5 Cara Alami MELURUSKAN Rambut Tanpa Harus Ke Salon Kecantikan
Rambut Lurus masih menjadi tren center penampilan kaum hawa, mereka berbondong-bondong ke salon kecantikan untuk melakukan treatmen supaya rambutnya tampak lurus. Tidak sedikit uang mereka keluarkan untuk hal ini, padahal meluruskan rambut dengan cara rebonding atau smoothing lama kelamaan akan merusak rambut aslinya, rontok, bercabang, juga berwarna merah tidak sehat. Ada beberapa hal alami untuk meluruskan rambut Anda sekaligus menyehatkan. Cobalah cara di bawah ini agar bisa mendapatkan rambut yang didambakan.

Santan Kelapa
Santan adalah treatment terbaik yang bisa kamu coba untuk membuat rambutmu terlihat lebih lurus. Peras santan dan tambahkan beberapa tetes air perasan lemon. Diamkan semalaman di dalam kulkas dan oleskan pada rambut lalu bilas.

Telur dan Minyak Zaitun
Telur kaya akan protein yang akan membuat rambut kuat dan lurus. Tambahkan minyak zaitun dan oleskan pada rambut. Tak hanya akan terlihat lebih lurus, rambut juga akan lebih berkilau indah.

Lidah Buaya
Lidah buaya akan membantu rambutmu lembut dan terlihat lebih lurus. Campurkan saja gel lidah buaya dengan minyak zaitun. Komposisi dua bahan ini akan melembutkan dan menutrisi serta membuatnya lebih lurus.

Madu, Susu, dan Stroberi
Perpaduan tiga bahan ini bakal bikin rambutmu lurus alami Ladies. Campurkan saja bahan ini sampai jadi pasta kental. Setelah itu oleskan pada rambutmu dan bungkus dengan handuk selama kurang lebih dua jam. Kemudian bilas dengan air. Rambutmu bakal terlihat lurus dan berkilau dalam sekejap.

Pisang
Pisang, yogurt, dan minyak zaitun juga membantu meluruskan rambut secara alami Ladies. Cara in sangat efektif dan mudah serta cocok untuk hampir semua jenis rambut lho. Campurkan saja ketiga bahan tersebut dan simpan dalam lemari es selama 30 menit. Selanjutnya oleskan pada rambut, diamkan sebentar dan bilas dengan air.
Share This :